Tips Memilih Aki Mobil yang Baik dan Tidak Mudah Soak

Tips Memilih Aki Mobil – Aki adalah komponen yang paling penting pada suatu mobil. Tanpa aki, mobil tidak akan bisa hidup karena starter elektrik tidak bisa berfungsi. Untuk itu, sangat penting untuk memilih aki yang berkualitas dan tidak mudah soak. Aki mobil yang soak atau rusak, selain membuat mobil rewel saat di starter juga bisa menjadi pemicu komponen lain bila terus di paksakan. Dan yang pasti setiap hari akan was-was saat menghidupkan mobil, sehingga sangat mengganggu aktivitas kita. Jadi jalan satu-satunya yang harus di lakukan adalah dengan membeli aki baru. Saat mengganti dan membeli aki, tampaknya hanya perkara sepele, asal punya uang bisa langsung beli. Akan tetapi ternyata hal itu tidak sepenuhnya benar. Jika anda orang yang sudah berpengalaman dan mengerti tentang dunia otomotiv mungkin memilih aki yang tepat bukanlah hal yang sulit. Tetapi buat anda yang awam, dan mempunyai mobil rekondisi, yang tidak mengerti sejarah dari  aki yang terpasang pada mobil tersebut, maka saat penggantian aki harus hati-hati. Jangan asal percaya dengan si penjual, sebab kebanyakan penjual hanya ingin dagangannya laku, tanpa mempedulikan efek yang di timbulkan di kemudian harinya.

Harga Aki Mobil

Nah, untuk itu di bawah ini kami akan membagikan beberapa tips buat anda yang masih awam dalam dunia otomotiv dalam memilih aki untuk mobil anda. Dengan memilih aki yang tepat maka di harapkan aki mobil anda akan awet dan tidak mudah soak.

Tips Memilih Aki Mobil

Pilih Aki Basah / Aki Kering

Tips memilih aki mobil yang pertama adalah pilih antara aki basah dan aki kering. Meskipun sekilas aki kering memiliki kelebihan dari pada aki basah, namun aki kering juga memiliki kelemahan seperti tidak tahan terhadap panas dan harganya yang lebih mahal. Namun jika dibandingkan dengan aki basah, aki kering lebih awet dan perawatannya pun mudah. Oleh karena itu cermat – cermat lah saat memilih antara kedua tipe aki mobil ini sesuai kebutuhan dan tentunya isi kantong anda. Jika kurang yakin tanyakan terlebih dahulu pada teman anda yang memang berpengalaman dan tahu mengenai hal ini.

Jangan Beli Aki Mobil Rekondisi

Aki rekondisi adalah aki yang didapatkan dari hasil tukar tambah dengan aki baru. Dengan kata lain, aki ini adalah aki yang sudah habis atau rusak, namun dimodifikasi hingga terlihat seperti baru. Biasanya aki jenis ini di jual di toko-toko kecil di pinggir jalan. Dan untuk menarik minat pembeli biasanya mereka menjual aki tersebut dengan harga yang sangat murah. Sebenarnya jenis aki ini belum tentu kwalitasnya buruk semua. Jika kondisi keuangan anda pas-pasan mungkin bisa saja membeli aki jenis ini, tapi anda harus mengajak teman yang memang bisa membedakan aki yang bagus dan jelek, agar tidak salah beli. Akan tetapi, tetap saja itu beresiko. Jadi, alangkah baiknya jika anda bisa menghindarinya. Usahakan tetap membeli yang baru di toko yang memang sudah terpercaya menjual barang bergaransi resmi. Walaupun harganya mahal, tetapi sebanding dengan kwalitas yang di dapat.

Sesuaikan Kapasitas Aki Mobil

Setiap aki mobil yang dijual baik itu aki kering atau pun aki basah sudah pasti memiliki kapasitas yang berbeda – beda. Nah, disini anda harus cermat dalam melihat kapasitas aki mulai dari ukuran, dimensi, tegangan, hingga ampera nya. Pastikan aki mobil yang hendak anda beli memiliki kapasitas yang sesuai dengan kapasitas yang dibutuhkan oleh mobil anda. Karena jika kapasitas aki mobil terlalu besar, ini akan menyebabkan kerusakan pada mobil. Begitu juga kalau kapasitasnya terlalu kecil, mobil akan sulit menyala seakan – akan sedang menggunakan aki yang sudah soak.

Bergaransi

Ini penting. Sebelum anda membeli aki, tanyakan dahulu apakah ada garansi yang jelas untuk aki tersebut. Jika diperlukan, buatlah perjanjian kecil di atas kertas yang menyatakan kalau terjadi rusak pada aki dalam jangka waktu tertentu, maka pihak toko siap memperbaiki atau mengganti dengan biaya yang sudah disepakati.

Merk Aki mobil

Tips terakhir dalam memilih aki mobil yang berkualitas adalah perhatikan merknya. Saat ini sudah banyak merk aki mobil yang sudah terbukti sangat baik kualitasnya seperti Yuasa, Delkor, Global, Amaron, G-Force, GS, Hyundai, Dryfit, dan lain-lain.

Itulah beberapa tips dalam memilih aki mobil yang berkualitas dan tidak mudah soak. Semoga bermanfaat !!!

Gambar Gravatar
Saat kamu menentukan pilihan, selesaikanlah. Maka tentukan pilihan yang terbaik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *