Review Motor Yamaha Byson FI
Desain Yamaha Byson FI yang Semakin Stylish
Setelah mengetahui spesifikasi mesinnya maka saatnya membaca review desain luar Yamaha Byson FI yang memiliki tampilan lebih stylish. Nampaknya PT.YIMM benar-benar merevolusion desain luar Yamaha Byson FI .
Desain baru dari Yamaha Byson FI ini berbeda sekali dengan desain Yamaha Byson versi karburator. Yamaha Byson FI tampil dengan bentuk headlight yang memiliki desain V-shape ala Yamaha MT-25.
Bukan hanya tampilan headlightnya yang baru, tapi PT.YIMM pun menyematkan cover baru pada bagian lampu utama Yamaha Byson FI. Lalu motor sport Yamaha Byson FI juga memiliki desain shrouds baru yang lebih trendy.
Bisa dikatakan PT.YIMM ini benar-benar all out dalam merenkairnasi Yamaha Byson versi injeksi ini. Sebab Yamaha Byson FI benar-benar nampak lebih stylish apalagi dengan penempatan lampu sein sedikit di bawah lampu utama.
Berpindah ke sektor belakang, kali ini Yamaha Byson FI menggunakan desain jok terpisah yang berbeda dengan Yamaha Byson generasi lamanya. Penggunaan jok bertingkat pada Yamaha Byson FI terdiri dari dua bagian yang akan memberikan kenyamanan ekstra kepada rider.
Lalu pada bagian buritannya, Yamaha Byson FI inipun mengusung desain back tail yang lebih kecil. Desain back tail ini dikombinasikan dengan lampu belakang berbentuk berlian. Modifikasi desain juga terlihat pada bagian muffler Yamaha Byson FIyang memiliki desain baru dengan dimensi lebih kecil.
Yamaha Byson FI Dilengkapi Panel Dashboard yang Futuristik
Berganti pada bagian panel dashboard Yamaha Byson FI yang menggunakan basis desain yang berbeda dengan generasi lamanya. PT.YIMM menyematkan Yamaha Byson FI dengan panel dashboard yang lebih canggih karena telah menggunakan panel LCD Digital
Jika pada Yamaha Byson versi karburator mempunyai desain dashboard berbentuk trapesium. Maka kali ini Yamaha Byson FI ini memiliki panel dashboard minimalis dengan bentuk persegi panjang.
Pada panel utama Yamaha Byson FI terdapat indikator speedometer dan juga tachometer digital. Di bagian sisi kanan panel dashboard Yamaha Byson FI juga diisi oleh indikator trip meter, indikator RPM, serta panel penunjuk kapasitas bahan bakar.
Panel dashboard Yamaha Byson FI juga telah dilengkapi dengan indikator injeksi serta panel ECO Indicator untuk mengetahui kondisi mesinnya. Adapun di sisi kanan dan kiri Yamaha Byson FI pada bagian dashboard ditempati oleh indikator lampu utama dan lampu sein juga indikator penunjuk posisi gigi persneling.
Yamaha Byson FI Memiliki Kaki-kaki yang Tangguh
Lanjut ke spesifikasi Yamaha Byson FI pada bagian kaki-kaki. Sebenarnya Yamaha Byson FI pun masih menggunakan basis rangka dan suspensi yang sama dengan generasi lamanya. Yamaha Byson FI juga masih sama menggunakan rangka tipe diamond dengan bahan pipa baja.
Rangka diamond racikan pabrikan Jepang ini digunakan pada Yamaha Byson FI yang terbukti ketangguhan dan kekokohannya. Sementara itu untuk memberikan kenyamanan pada pengendaranya, Yamaha Byson FI menggunakan suspensi teleskopik pada bagian depan.
Adapun pada suspensi belakang, Yamaha Byson FI menggunakan suspensi monoshock. Suspensi monoshock ini dilengkapi dengan swing arm untuk memberikan kenyamanan pada siapapun yang membonceng di motor ini.
Kemudian untuk memberikan grip yang mantap, PT.YIM membekali Yamaha Byson FI dengan sepasang ban berukuran besar. Ban ukuran besar ini dibalut dengan velg bertapak lebar.
Di bagian depaannya, PT.YIMM menyematkan ban berukuran 100/80-17. Lalu di sektor kaki-kaki belakang Yamaha Byson FI didukung oleh ban berukuran 130/70-17.
Yamaha Byson FI Hadir dengan Fitur yang Lebih Canggih
Lanjut mereview ke bagian fitur-fitur yang ada pada Yamaha Byson FI yang mempunyai beberapa fitur tambahan. Fitur tambahan inilah yang membuat Yamaha Byson FI berbeda dengan generasi lamanya.
Apalagi salah satu fitur modern pada Yamaha Byson FI adalah penggunaan panel dashboard digital yang menggantikan speedometer analog. Sementara itu di Yamaha Byson FI ini juga telah dilengkapi dengan visor baru pada bagian lampu utamanya.
Untuk fitur baru Yamaha Byson FI ada pada bagian mesin di mana generasi barunya sudah menggunakan teknologi Fuel Injection. Teknologi tersebut semakin membuat mesin ini akan semakin irit bahan bakar.
Dimensi Body Yamaha Byson FI yang Lebih Tinggi
Selanjutnya mereview Yamaha Byson FI pada bagian dimensinya. Di mana pada Yamaha Byson FI ini masih mempertahankan basis desain generasi lamanya untuk membangun Byson FI ini.
Yamaha Byson Injeksi memiliki bodi dengan ukuran 1.990 x 780 x 1.045 mm, ya sedikit lebih tinggi daripada Yamaha Byson versi karburator. Pada versi facelift dari Yamaha Byson ini juga memiliki ukuran jarak sumbu roda 1.340 mm serta jarak terendah dengan tanah mencapai 170 mm.
Didukung dengan dimensi bodi yang lebih tinggi serta didukung oleh penggunaan setang yang lebar. Maka sang rider Yamaha Byson FI akan lebih mudah untuk bermanuver di jalanan perkotaan yang ramai.
Ya, walaupun Yamaha Byson FI memiliki dimensi yang cukup panjang namun motor ini memiliki bobot sekitar 155 kg. Bobot 155 kg ini bisa dikatakan tidak terlalu berat sehingga akan semakin memudahkan pengendara untuk berakselerasi di tengah-tengah keramaian jalanan kota.
Selain itu Yamaha Byson FI juga dilengkapi dengan tangki bahan bakar berkapasitas 12 liter yang memiliki desain sama dengan Yamaha Byson versi karburator.
Yamaha Byson FI Bermesin Fuel Injection
Inilah yang menjadi pembeda Yamaha Byson FI dari generasi lamanya. Di mana pada generasi lama Yamaha Byson masih menggunakan mesin karburator. Pada bagian dapur pacunya. PT.YIMM menyematkan mesin bereteknolgi fuel injection.
Sayangnya prikan asal Jepang ini mengurangi kapasitas mesin pada unit Yamaha Byson FI ini. Jika sebelumnya Yamaha Byson generasi lama menggunakan masin berkapasitas 153 cc, maka kali ini Yamaha Byson versi injeksi mengusung mesin berkapasitas 149 cc.
Walaupun kapasitasnya lebih kecil, namun mesin Yamaha Byson FI ini tetap memiliki performa mesin yang tangguh. Hal ini dikarenakan PT.YIMM telah menyematkan teknologi Fuel Injection pada mesin Yamaha Byson FI.
Yamahan Byson FI memiliki mesin SOHC Single Cylinder yang mampu memuntahkan daya maksimal sebesar 8,61 kW pada putaran mesin 8.000 rpm. Serta torsi sebesar 12,98 Nm pada 6.000 rpm.
Selain itu, Yamaha Byson versi injeksi juga lebih irit konsumsi bahan bakar. Hal itu disebabkan karena teknologi injeksinya sudah bersertifikat Euro 3. Selebihnya, spesifikasi yang ada pada Yamaha Byson FI pada bagian dapur pacu masih sama dengan spesifikasi mesin Yamaha Byson generasi lamanya.
Yamaha Byson FI dengan Sistem Kick Starter yang Semakin Memudahkan Rider
Review yang terakhir adalah bahwa motor Yamaha Byson FI ini dilengkapi dengan sistem starter bertipe elektrik starter dan kickstarter. Sistem kickstarter tersebut adalah sebagai alternatif apabila terjadi kerusakan pada sistem starter elektrik.
Dan untuk sistem pengapian, Yamaha Byson FI mengadopsi sistem pengapian TCI dengan busi bertipe NGK/CPR8EA-9 serta baterai dengan tipr GTZ4V/YTZ4V. Motor Yamaha Byson FI ini memang cocok sekali jika digunakan di jalanan perkotaan.
Video Byson FI
Seperti itulah yang bisa kami ulas mengenai harga dan spesifikasi Yamaha Byson FI. Dengan menyiapkan biaya sekitar dua puluh dua jutaan, Anda sudah bisa membawa pulang sepeda motor sport ini.